Bank Soal Bahasa Indonesia SMP Unsur Pembangun Buku Fiksi dan Nonfiksi

Soal

Pilgan

Perhatikan kutipan berikut!

Kakaknya bukanlah sosok yang mau ikut campur dalam segala urusannya, tetapi karena kenakalan Ela yang semakin lama semakin memuncak, Gita, memutuskan untuk pindah ke Indonesia dan menjaga Ela.

"Jangan pulang lewat dari jam 9! Sopir baru kakak akan antar jemput kamu mulai sekarang. Jangan kabur dari dia. Ada beberapa bodyguard lain yang akan mengawasimu dari jarak jauh. Jangan coba-coba untuk pulang larut melebihi jam 9." Gita berbicara saat Ela mengendap-endap di belakangnya. Mencoba melewatinya untuk pergi keluar.

Ela berdecak sebal dalam hatinya.

"Ayolah, jangan bermain seperti anak kecil terus. Aku juga memiliki urusan sendiri selain mengurusmu. Behave." Suara Gita cukup serius. Ela menegakkan tubuhnya.

Tema dari kutipan tersebut adalah ....

A

kekeluargaan

B

persahabatan

C

keamanan

D

perjuangan

Pembahasan:

Tema adalah konsep dasar dari sebuah pengembangan buku. Apabila kita cermati, kutipan teks tersebut menceritakan tentang Gita yang merupakan kakak dari Ela yang pindah ke Indonesia karena ingin menjaga Ela. Dari hal tersebut, dapat kita tarik kesimpulan bahwa kutipan teks tersebut mengangkat tema mengenai keluarga.

Sehingga, pilihan jawaban yang tepat adalah kekeluargaan.

K13 Kelas VII Bahasa Indonesia Menulis Buku Fiksi dan Nonfiksi Unsur Pembangun Buku Fiksi dan Nonfiksi Skor 2
KD3.9 Memahami LOTS
Video
03 Mei 2020
Kehidupan Dunia Laut Dalam
Rangkuman
15 Januari 2021
Gagasan Pokok Teks | Bahasa Indonesia | Kelas 4 | Tema 1 Indahnya Kebersamaan | Subtema 1 Keragam...

Siswa

Ingin latihan soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Guru

Ingin akses bank soal, nonton, atau unduh materi belajar lebih banyak?

Buat Akun Gratis

Soal Populer Hari Ini

Cek Contoh Kuis Online

Kejar Kuis

Cek Contoh Bank Soal

Kejar Soal