Latihan Bahasa Indonesia Kelas III Pesan dalam Dongeng
0 dari 10 soal terjawab
# 1
Pilgan

Bacalah teks berikut!

Nindi adalah anak yang rajin. Ia selalu membersihkan dan merapikan kamarnya sendiri. Sejak kecil, ia dilatih untuk hidup bersih dan rapi. Mulai dari kebersihan sendiri maupun kebersihan lingkungan sekitar.

Suatu hari, Nindi membeli permen saat pulang sekolah. Ia memasukkan bungkus permen di dalam saku tas karena belum menemukan tempat sampah. Sesampainya di rumah, Nindi merasa sangat lelah sehingga langsung tidur siang.

Ketika terbangun Nindi terkejut karena banyak semut di lantai. Semut-semut tersebut berjalan menuju tas Nindi. Nindi baru ingat bahwa ia lupa membuang bungkus permen yang ada di dalam tasnya. Ia pun langsung mengambil bungkus permen tersebut dan membuangnya ke tempat sampah. Tidak lupa, ia juga membersihkan lantai kamarnya. Sekarang, kamar Nindi sudah bersih kembali.


Sifat Nindi pada cerita tersebut adalah ....

B

ceroboh

C

rajin

D

jujur

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10