Fluida ideal merupakan fluida yang memiliki sifat-sifat sebagai berikut
- Jenis aliran fluida merupakan aliran tunak, yaitu kecepatan aliran di suatu titik adalah konstan terhadap waktu.
- Fluida bersifat inkompresibel, yaitu tidak bisa dimampatkan (tidak mengalami perubahan volume).
- Viskositas fluida bernilai 0, yaitu fluida merupakan zat yang tidak kental (tidak mengalami gaya gesekan selama mengalir).
- Bentuk garis aliran fluida adalah laminar, yaitu garis-garis aliran yang teratur dan tidak menabrak satu sama lain.
Jadi, pernyataan yang benar tentang fluida ideal terdapat pada pernyataan (1) dan (3).