Hasil pengamatan Lala digambarkan dalam bagan berikut.

*Tanda panah warna merah → benda menerima atau menyerap panas sehingga terjadi kenaikan suhu.
*Tanda panah warna biru → benda melepas panas sehingga terjadi penurunan suhu.
Penjelasan:
- Nomor 1 menggambarkan proses perubahan wujud benda cair menjadi benda padat yang disebut membeku.
- Nomor 2 menggambarkan proses perubahan wujud benda padat menjadi benda cair yang disebut mencair.
- Nomor 3 menggambarkan proses perubahan wujud benda cair menjadi benda gas yang disebut menguap.
- Nomor 4 menggambarkan proses perubahan wujud benda gas menjadi benda cair yang disebut mengembun.
- Nomor 5 menggambarkan proses perubahan wujud benda padat menjadi benda gas yang disebut menyublim.
- Nomor 6 menggambarkan proses perubahan wujud benda gas menjadi benda padat yang disebut mengkristal.
Jadi, proses perubahan wujud benda yang disebut mengembun ditunjukkan oleh nomor 4.