Tokoh adalah pelaku yang terdapat di dalam sebuah karangan. Watak adalah karakter atau sifat pada tokoh cerita. Masing-masing tokoh memiliki watak yang berbeda.
Jenis sifat dan karakter pada tokoh yaitu:
- Tokoh yang berwatak baik atau yang biasa kita sebut sebagai protagonis, biasanya mempunyai karakter suka menolong, penyabar, pemaaf dan lainnya.
- Tokoh yang berwatak jahat atau yang kita sebut sebagai antagonis yang biasanya mempunyai sifat pemarah, suka mencuri, pendendam, dan lainnya.
Jadi jawaban yang tepat adalah tokoh protagonis.
Adapun tokoh utama dan tokoh pembantu adalah jenis tokoh dari segi peranan:
- Tokoh utama adalah tokoh yang paling banyak diceritakan dan banyak hadir dalam setiap kejadian.
- Tokoh pembantu adalah tokoh yang bertugas untuk melengkapi peran tokoh utama dalam menjalankan alur cerita. Kemunculannya lebih sedikit dan perannya tidak sepenting tokoh utama.