Lisosom merupakan organel sel yang berbentuk oval dan terikat membran yang berisi enzim hidrolitik. Enzim ini berguna untuk mengontrol pencernaan intraseluler.
Penyakit-penyakit yang timbul akibat kelainan lisosom adalah
- tay-sachs adalah penyakit yang disebabkan oleh kekurangan enzim heksosaminidase A (Hex-A) Enzim ini berperan dalam mencerna lemak GM2 gangliosida pada sel-sel otak. Jika enzim tersebut tidak ada, sel-sel otak bisa mengalami kerusakan karena akumulasi senyawa lemak tersebut.
- febry adalah penyakit yang disebabkan oleh enzim alfa-galaktosidase A yang berfungsi untuk mencerna lemak tidak dapat dihasilkan oleh pengidap. Kondisi ini akan menyebabkan terjadinya gangguan ginjal, stroke, maupun gangguan saraf.
- gaucher adalah penyakit yang disebabkan oleh produksi enzim glukoserebrosidase (GBA) yang berperan dalam mencerna lemak bernama glukoserebrosida.
- krabbe adalah penyakit yang disebabkan oleh kekurangan enzim galaktosilseramidase. Enzim ini berperan dalam menjaga selubung mielin pada sel saraf yang berfungsi untuk melindungi sel-sel saraf.
Jadi yang tidak termasuk penyakit yang disebabkan oleh kelainan lisosom adalah alzheimer.
*Alzheimer adalah penyakit yang terjadi akibat adanya kelainan pada mitokondria yang terjadi pada otak.