Latihan Bahasa Indonesia Kelas VII Puisi Rakyat
# 3
Pilgan

Perhatikan penyataan di bawah ini!

  • berasal dari India
  • terdiri atas dua baris dalam sebait
  • bersajak a-a, b-b, c-c

Pernyataan di atas termasuk ke dalam ciri ....

A

gurindam

B

puisi

C

syair

D

pantun

Pembahasan:

Gurindam adalah puisi lama yang berasal dari India.

Ciri gurindam:

  • terdiri atas dua baris dalam sebait
  • tiap baris memiliki jumlah kata sekitar 10-14 kata
  • memiliki rima akhir setiap baris a-a, b-b, c-c dan seterusnya
  • baris pertama berisi soal atau masalah, sedangkan baris kedua berisi jawaban atau akibat dari masalah (isi)
  • isi gurindam biasanya berupa nasihat, filosofi hidup atau kata-kata mutiara

Oleh karena itu, pernyataan di atas termasuk ke dalam ciri gurindam.