Sumber daya alam adalah kekayaan alam yang ada di bumi dan dapat dimanfaatkan oleh manusia. Sumber daya alam di bumi sangat beragam dan dikelompokkan berdasarkan sifatnya yaitu sumber daya alam yang dapat diperbarui dan tidak dapat diperbarui.
- Sumber daya alam yang dapat diperbarui adalah sumber daya alam yang dapat dimanfaatkan apabila dikelola secara terus-menerus contohnya tanah, air, udara, tumbuh-tumbuhan dan hewan.
- Sumber daya alam yang tidak dapat diperbarui adalah sumber daya alam yang tidak bisa dinikmati lagi setelah habis dimanfaatkan. Contohnya gas alam, batu bara, minyak bumi, emas, perak dan tembaga.