Cara menyelesaikan soal persamaan linear satu variabel:
- Tentukan variabel dan konstanta pada soal
- Pindahkan variabel menjadi satu ruas (kiri/kanan), begitu juga dengan konstanta. Ingat! Jika variabel/konstanta pindah ruas, maka nilainya berubah (positif menjadi negatif dan sebaliknya). Hal ini hanya berlaku pada operasi penjumlahan dan pengurangan (tidak berlaku pada operasi perkalian dan pembagian)
- Lakukan operasi hitung
Penyelesaian:
-x - 68 = 90
-x = 90 + 68 -> -68 pindah ke ruas kanan menjadi 68
-x = 158
-158 = x
atau:
-x = 158 -> kalikan kedua ruas dengan negatif (-)
x = -158