Latihan Bahasa Indonesia Kelas VII Menulis Teks Laporan
# 4
Pilgan

Baca teks berikut dengan cermat!

Jamur enoki banyak dikonsumsi oleh masyarakat selain karena rasa dan aroma, melainkan juga karena kandungan nutrisinya. Kandungan lain jamur enoki juga dikenal bermanfaat menjaga kesehatan hati dan lambung dari penyakit. Beberapa penelitian menyebutkan jamur enoki mengandung beberapa senyawa seperti antikanker, antimikroba, antioksidan, dan imunomodulator. Jamur enoki juga merupakan jamur yang tinggi protein.

(Sumber: bobo.grid.id, dengan penyesuaian)

Paragraf di atas merupakan bagian deskripsi manfaat dalam teks laporan. Deskripsi umum yang tepat untuk melengkapi teks laporan di atas adalah ...

A

Jamur enokitake atau yang lebih populer kita sebut sebagai jamur enoki, menjadi salah satu jamur yang sering diolah menjadi makanan. Jamur ini banyak digunakan dalam masakan sup di negara Asia timur seperti Jepang, Cina, Korea, dan Vietnam. Di beberapa negara jamur ini juga dikenal dengan nama jamur tauge, jamur musim dingin, atau jamur emas. Jamur ini bisa tumbuh di banyak tempat, mulai dari kayu lapuk, batang pohon, hingga guguran salju.

B

Bentuk jamur enoki berbatang panjang dan kurus-kurus. Namun untuk jamur yang bukan hasil budidaya bentuknya agak sedikit pendek dan gemuk. Jamur enoki ada yang berwarna putih dan ada yang cokelat hampir merah jambu. Jamur enoki hasil budidaya biasanya berwarna putih karena dilindungi dari sinar matahari. Untuk jamur enoki yang terpapar sinar matahari akan berwarna cokelat hampir merah muda.

C

Jamur merang yang masih muda memiliki bentuk bulat telur dan berwarna cokelat gelap hingga abu-abu. Tubuh jamur merang muda dilindungi oleh selubung. Sedangkan jamur merang yang sudah dewasa memiliki warna cokelat tua keabu-abuan dan bagian batangnya berwarna cokelat muda. Jamur merang dewasa bentuk tudungnya berkembang menjadi seperti cawan. Untuk kebutuhan konsumsi, biasanya yang dipakai adalah jamur merang yang masih muda.

D

Jamur merang adalah spesies jamur yang paling banyak ditemukan di Asia Timur dan Asia Tenggara. Di kedua wilayah tersebut jamur merang terkenal menjadi tanaman budidaya. Jamur merang cocok di wilayah yang beriklim tropis atau subtropis seperti kedua wilayah tersebut. Jamur merang adalah jenis jamur pangan yang cukup banyak dijadikan olahan makanan.