Latihan Kimia Kelas XII Reaksi Redoks dan Elektrokimia
# 7
Pilgan

Pada reaksi elektrolisis lelehan Al2O3 dengan elektrode platina, maka reaksi yang terjadi pada anode adalah ....

A

reduksi Al3+ menjadi Al

B

oksidasi Al menjadi Al3+

C

reduksi air

D

oksidasi anion O2- membentuk gas oksigen

E

oksidasi air

Pembahasan:

Pada elektrolisis lelehan senyawa ion dengan elektroda inert (Pt, Au, C), maka kation direduksi di katode dan anion akan teroksidasi di anode.

Al2O3(l) \rightarrow 2Al3+(l) + 3O2-(l)

Katoda: Al3+(l) + 3e- \rightarrow Al(s)

Anoda: 2O2-(l) \rightarrow O2(g) + 4e-


Jadi, reaksi yang terjadi pada anode adalah oksidasi anion O2- membentuk gas oksigen.