Penyetaraan reaksi redoks dengan metode perubahan bilangan oksidasi (PBO) dilakukan dalam tahapan-tahapan berikut ini.
- Tuliskan kerangka dasar reaksi, yaitu reduktor dan hasil oksidasinya beserta oksidator dan hasil reduksinya.
- Setarakan unsur yang mengalami perubahan biloks dengan memberi koefisien yang sesuai (biasanya adalah unsur selain hidrogen dan oksigen).
- Tentukan hasil kali antara jumlah atom yang terlibat dengan perubahan bilangan oksidasinya.
- Samakan jumlah perubahan biloks dengan koefisien yang sesuai.
- Setarakan muatan dengan menambahkan ion H+ (dalam suasana asam) atau ion OH- (dalam suasana basa).
- Setarakan atom H dengan menambahkan H2O.
Jadi, penyetaraan atom H dapat dilakukan dengan menambahkan molekul H2O.