Contoh Soal

Information on products of drugs, food and beverage – Bahasa Inggris SMP

Sampel materi untuk guru yang ingin cari soal latihan. Temukan bank soal lengkap dan update dengan cara mendaftar gratis. Kirim soal-soal ini ke murid di kelas Bapak/Ibu Guru lewat Google Classroom, dalam bentuk kuis online, tautan kuis, file kuis, atau cetak langsung!

    1.

    Look at the following picture and answer the question.

    Source: pinterest.com

    The text is useful for readers to ....

    A

    find out the benefits of the product

    B

    know the detailed information about the product

    C

    obtain the nutrition information per spoon serving

    D

    get detailed information on the nutrition of the product

    Pembahasan:

    Terjemahan dari pertanyaan di atas adalah:

    Lihat gambar berikut dan jawab pertanyaannya.

    Teks tersebut bermanfaat bagi pembaca untuk ....

    Terjemahan dari pilihan jawaban di atas adalah:

    • find out the benefits of the product – mencari tahu manfaat dari produk tersebut
    • know the detailed information about the product – mengetahui informasi terperinci dari produk tersebut
    • obtain the nutrition information per serving – mendapatkan informasi nutrisi tiap saji
    • get detailed information on the nutrition of the product – mendapatkan informasi terperinci tentang nutrisi produk tersebut

    Soal di atas menanyakan tentang manfaat apa yang bisa kita dapatkan dari membaca informasi di atas. Teks di atas merupakan teks berupa label yang mana merupakan informasi yang biasanya dilampirkan di kemasan luar produk. Label di atas merupakan label dari sebuah produk obat parasetamol.

    Tujuan pemberian label adalah untuk memberikan informasi secara terperinci mengenai suatu produk. Informasi yang terperinci ini tidak hanya terbatas pada bagaimana cara penggunaan produk, atau mengapa produk layak digunakan, tetapi juga berkaitan dengan hal yang tak kasat mata seperti komposisinya.

    Jadi jawaban yang benar adalah untuk memberikan informasi rinci/lengkap tentang suatu produk (know the detailed information about the product).

    2.

    Look at the following picture and answer the question.


    Source: drugs.com

    The text is written with the intention ....

    A

    to give detailed information about the product to the customers

    B

    to make people interested to buy the product

    C

    to tell the procedure how to consume the product

    D

    to inform the materials of the product and its effect to the health

    Pembahasan:

    Terjemahan dari pertanyaan di atas adalah:

    Teks ini ditulis dengan maksud ....

    Terjemahan dari pilihan jawaban di atas adalah:

    • To give detailed information about the product to the customers - untuk memberikan informasi detail produk kepada pelanggan
    • to make people interested to buy the product - untuk membuat orang tertarik untuk membeli produk
    • to tell the procedure how to consume the product - untuk memberi tahu prosedur cara mengonsumsi produk
    • to inform the materials of the product and its effect to the health - untuk menginformasikan bahan-bahan produk dan pengaruhnya terhadap kesehatan

    Soal ini menanyakan mengenai tujuan ditulisnya teks tersebut. Teks di atas merupakan teks berupa label yang mana merupakan informasi yang biasanya dilampirkan di kemasan luar produk. Label di atas merupakan label dari sebuah produk obatyang bertujuan untuk pereda hidung yang tersumbat (nasal decongestant).

    Tujuan pemberian label adalah untuk memberikan informasi secara terperinci mengenai suatu produk. Informasi yang terperinci ini tidak hanya terbatas pada bagaimana cara penggunaan produk, atau mengapa produk layak konsumsi, tetapi juga berkaitan dengan hal yang tak kasat mata seperti komposisi dan nutrisi yang terkandung.

    Jadi jawaban yang benar adalah untuk memberikan informasi rinci tentang suatu produk kepada pelanggan (to give detailed information about the product to the customers).

    Ingin coba latihan soal dengan kuis online?

    Kejar Kuis
    3.

    The label of a product or item is usually attached to ... of the product.

    A

    the cap

    B

    the outer packaging

    C

    the inner part

    D

    the bottom part

    Pembahasan:

    Terjemahan dari pertanyaan di atas adalah:

    Label suatu produk atau barang biasanya dilampirkan pada ... dari produk tersebut.

    Terjemahan dari pilihan jawaban di atas adalah:

    • the cap - tutup
    • the outer packaging - kemasan luar
    • the inner part - bagian dalam
    • the bottom part - bagian bawah

    Soal ini menanyakan mengenai di mana label suatu produk atau barang biasanya dilampirkan. Label merupakan informasi yang biasanya dilampirkan di kemasan luar produk. Label ini bisa ditemukan di berbagai produk seperti makanan, obat-obatan, pakaian, dan lain sebagainya. Agar bisa dibaca sebelum produk dibeli, biasanya label dilampirkan pada kemasan luar produk.

    Jadi label suatu produk atau barang biasanya dilampirkan pada bagian kemasan dari produk tersebut (the outer packaging).

    4.

    Look at the following picture and answer the question.

    Source: pinterest.com

    … children and adults can consume this medicine.

    A

    Not only

    B

    Both

    C

    Either

    D

    Neither

    Pembahasan:

    Terjemahan dari teks dan pertanyaan di atas adalah:

    Obat homeopati digunakan untuk batuk

    Batuk kering

    Batuk basah

    STODAL

    Dewasa & Anak-anak dari 5 tahun

    • Tidak menyebabkan kantuk
    • Penggunaan Siang & Malam
    • Tidak Ada Pewarna Buatan

    Produk Kesehatan Alami

    Sirup 200 m

    BOIRON

    Pemberitahuan - Klaim ini didasarkan pada referensi homeopati tradisional dan bukan bukti ilmiah modern

    ... anak-anak dan orang dewasa dapat mengonsumsi obat ini.

    Terjemahan dari pilihan jawaban di atas adalah:

    • Not only – Tidak hanya
    • Both – Kedua
    • Either – Antara
    • Neither – Tidak seorang pun

    Soal di atas menanyakan apa pasangan conjunction yang tepat untuk mengisi kalimat di atas. Kata kunci untuk menjawab soal ini adalah kata "and". Kata "and" mempunyai pasangan conjunction "both". Berikut adalah daftar pasangan conjunction (kata hubung) dalam struktur kalimat bahasa Inggris.

    • Not only … but also ….
    • Both … and ….
    • Either … or ….
    • Neither … nor ….

    Maka jawaban yang benar dari pertanyaan ini adalah "Both" sehingga kalimat utuhnya akan menjadi "Both children and adults can consume this medicine."

    Ingin cari soal-soal HOTS?

    Soal HOTS
    5.

    Look at the following label and answer the question.

    Source: amazon.com

    If a toddler takes this vitamin, it will cause ... and we need to ....

    A

    fatal poisoning — keep it out of him/her

    B

    fatal poisoning — contact a poison control center

    C

    blood clotting — take him/her to consult to physician

    D

    overdose — give him/her water and meal for optimal absorption

    Pembahasan:

    Terjemahan dari bacaan dan pertanyaan di atas adalah:

    Lihatlah label berikut dan jawablah pertanyaannya!

    Penggunaan yang Disarankan

    Dewasa, ambil 1 softgel setiap hari dengan air dan makanan untuk penyerapan yang optimal. Simpan dalam keadaan tertutup rapat di tempat yang sejuk dan kering, jauh dari jangkauan anak-anak. Jangan gunakan jika segel yang tercetak di bawah tutup rusak atau hilang. HATI-HATI Jika Anda sedang dalam pengobatan atau memiliki masalah pembekuan darah, berkonsultasilah dengan dokter Anda sebelum menggunakan.

    Tanpa Perasa Buatan

    Bebas gula

    PERINGATAN: Overdosis yang tidak disengaja dari produk yang mengandung zat besi adalah penyebab utama keracunan fatal pada anak di bawah 6. Jauhkan produk ini dari jangkauan anak-anak. Dalam kasus overdosis yang tidak disengaja, segera hubungi dokter atau pusat kendali racun.

    Bahan lainnya: Gelatin, Gliserin, Lesitin rapeseed, Minyak Kedelai, Air, Kalsium Fosfat Dibasic, Lilin Lebah Kuning, Tokoferol, Resin, Ascorbyl Palmitate.

    Didistribusikan oleh:

    Nature Made Nutritional Products

    West Hills, CA 91309-9903, AS

    1-800-276-2878

    www.NatureMade.com

    USP telah menguji dan memverifikasi bahan, potensi dan proses pembuatan. USP menetapkan standar resmi untuk suplemen makanan. www.uspverified.org

    Jika balita mengonsumsi vitamin ini, itu akan menyebabkan ... dan kita perlu untuk ....

    Terjemahan dari pilihan jawaban di atas adalah:

    • fatal poisoning, keep it out of him/her — keracunan fatal, menjauhkan dari dirinya
    • fatal poisoning, contact a poison control center — keracunan fatal, menghubungi pusat kontrol racun
    • blood clotting, take him/her to consult to physician — pembekuan darah, membawa dia berkonsultasi ke dokter
    • overdose, give him/her water and meal for optimal absorption — overdosis, memberikan air dan makanan untuk penyerapan optimal

    Soal ini menanyakan tentang apa yang akan terjadi dan harus kita lakukan jika anak balita mengonsumsi vitamin ini. Label di atas merupakan label dari produk multivitamin. Untuk menjawab soal ini, kita bisa membaca pada bagian warning yang menyebutkan bahwa "accidental overdose ... is leading of fatal poisoning for children under 6" yang mana ini mengindikasikan bahwa anak di bawah umur 6 tahun (toddlers) bisa keracunan fatal. Kemudian pada kalimat terakhir disebutkan "in case of accidental overdose, call a doctor or poison control center" yang menyebutkan kita harus menghubungi dokter atau pusat kendali racun.

    Berdasarkan penjelasan di atas, maka jawaban yang benar dari pertanyaan ini adalah "fatal poisoning — contact a poison control center".

    6.

    Look at the following picture and answer the question.

    Source: therootcause.com.au

    The product is suggested to be consumed in the ....

    A

    morning

    B

    afternoon

    C

    evening

    D

    night

    Pembahasan:

    Terjemahan dari teks dan pertanyaan di atas adalah:

    Perhatikan gambar berikut dan jawab pertanyaannya.

    Bugs Bunny Breakfast Bubbles

    Beras krispi dengan 6 vitamin

    Tanpa Pewarna Buatan

    Tanpa Perisa Buatan

    Bahan: Beras Krispi (98%), Gula, Sirup Glukosa (dari Gandum), Garam, Ekstrak Barley Malt, Emulsifier (471), Vitamin (Vitamin E, Niacin, Thiamin, Riboflavin, Vitamin B, Folate)

    Berisi Gandum dan Barley

    Mungkin mengandung: kacang tanah, susu kedelai, kacang pohon, sereal gluten dan wijen lainnya.

    Nikmati sarapan goldenvale Anda dengan susu skim atau yoghurt jika diinginkan

    Produk ini disarankan untuk dikonsumsi pada ....

    Terjemahan dari pilihan jawaban di atas adalah:

    • morning – pagi hari
    • afternoon – siang hari
    • evening – sore hari
    • night – malam hari

    Soal di atas menanyakan kapan sebaiknya produk tersebut dikonsumsi. Teks di atas merupakan teks berupa label yang mana merupakan informasi yang biasanya dilampirkan di kemasan luar produk. Label di atas merupakan label dari sebuah produk sereal untuk sarapan. Sesuai dengan nama produk ini Breakfast Bubbles, produk ini dikonsumsi pada saat sarapan.

    Selain itu pada bagian akhir juga disebutkan bahwa "Enjoy your goldenvale breakfast bubbles with skim milk or yoghurt if desired" yang bermakna untuk menikmati produk pada saat sarapan.

    Jadi produk ini disarankan untuk dikonsumsi pada saat sarapan atau pagi hari (morning).

    Ingin cari soal-soal AKM?

    Hubungi Kami
    7.

    Look at the following pictures and answer the question.

    Picture 1: Labels

    Doritos Tangy Cheese, 6 x 30g — British Essentials

    Picture 2: Food labelling regulations

    Ensuring your supermarket shop is heart-healthy - Raconteur

    Sources: britishessentials.com, pinterest.com

    Regarding the labels and food labelling regulations, which picture best portrays the information above?

    A

    B

    C

    D

    Pembahasan:

    Terjemahan dari pertanyaan di atas adalah:

    Lihat gambar-gambar berikut dan jawab pertanyaannya!

    Tiap 100g

    Energi: 2084kJ 499kcal

    Lemak: 26.3g

    yang jenuh: 2.4g

    Karbohidrat: 55.4g

    yang termasuk gula: 2.6g

    Serat : 6.7g

    Protein: 6.8g

    Garam: 1.27g

    Berdasarkan label dan peraturan label makanan, gambar manakah yang paling menggambarkan informasi di atas?

    Soal di atas menanyakan tentang ilustrasi mana yang paling menggambarkan jumlah kandungan gula, lemak, lemak jenuh, dan garam pada produk di atas. Gambar pertama merupakan gambar berupa label yang mana merupakan informasi yang biasanya dilampirkan di kemasan luar produk. Label di atas merupakan label dari sebuah produk makanan ringan dalam kemasan.Gambar kedua merupakan indikator jumlah kandungan gula, lemak, lemak jenuh, dan garam setiap 100 gr produk tersebut di mana aturan tersebut menggunakan aturan warna: merah untuk kadar yang tinggi, kuning untuk kadar sedang, dan hijau untuk kadar rendah. Untuk menjawab soal ini kita bisa menganalisis dulu jumlah kandungan tersebut. Berikut adalah analisisnya:

    • Sugars ⟶ 2.6g⟶ Low ⟶ Green
    • Fats ⟶ 26.3g⟶ High⟶ Red
    • Saturates ⟶ 2.4g⟶ Medium ⟶ Yellow
    • Salt ⟶ 1.27g⟶ Medium ⟶ Yellow

    Berdasarkan penjelasan di atas, maka ilustrasi yang tepat adalah gambar berikut:

    8.

    Look at the following picture and answer the question.

    Source: lays.com

    Based on the text we can say that ....

    A

    the product contains much sugar

    B

    there is no cholesterol in it

    C

    it is not safe for diabetic person

    D

    this product contains least fat

    Pembahasan:

    Terjemahan dari teks dan pertanyaan di atas adalah:

    Lihat gambar berikut dan jawab pertanyaannya.

    Fakta Nutrisi

    Takaran saji .............. 1 ons (28g/sekitar 15 chip)

    Jumlah per porsi

    Kalori ........................160

    % Nilai Harian *

    Kalori 160

    Lemak 10gr ............ 13%

    Jenuh 1.5gr ............ 7%

    Trans 0g

    Kolesterol 0mg ............ 0%

    Sodium 170mg ............ 7%

    Karbohidrat 15g ............ 6%

    Serat 1g ............ 5%

    Gula kurang dari 1g

    Protein 2g

    Vitamin D 0mc ............ 0%

    Vitamin C ............ 6%

    Kalsium 10mg ............ 0%

    Zat besi 0,6 mg ............ 2%

    Potassium 350mg ............ 6%

    Tidak menggunakan sumber gula tambahan yang signifikan.

    Berdasarkan teks, kita dapat mengatakan bahwa ….

    Terjemahan dari pilihan jawaban di atas adalah:

    • the product contains much sugar – produk tersebut mengandung banyak gula
    • there is no cholesterol in it – tidak ada kolesterol di dalamnya
    • it is not safe for diabetic person – itu tidak aman bagi orang yang diabetes
    • this product contains least fat – produk ini mengandung paling sedikit lemak

    Soal di atas menanyakan tentang informasi apa yang dimuat dalam teks. Label di atas merupakan label dari sebuah produk makanan ringan yang berwujud keripik. Untuk menjawab soal ini, kita harus mencocokkan pilihan jawaban dengan informasi yang tersedia pada label tersebut. Mari kita analisis pilihan jawabannya satu per satu.

    • Pilihan "the product contains much sugar" salah karena dalam label disebutkan "not a significant source of added sugars" yang bermakna bahwa gula yang digunakan tidak banyak jumlahnya.
    • Pilihan "there is no cholesterol in it" benar karena pada produk disebutkan bahwa kolesterol sejumlah 0mg, dan 0%.
    • Pilihan "it is not safe for diabetic person" salah karena orang yang diabetes harus mengurangi kadar gula, sedangkan produk ini jumlah gula dalam kandungannya hanya sedikit. Jadi produk ini masih aman bagi orang yang terkena diabetes.
    • Pilihan "this product contains least fat" salah karena kandungan lemak (fat) adalah kandungan paling banyak sejumlah 13%.

    Jadi jawaban yang benar adalah "there is no cholesterol in it".

    Ingin tanya tutor?

    Tanya Tutor
    9.

    Look at the following picture and answer the question.

    Source: dailymed.nlm.nih.gov

    Our liver will be worse if we consume ....

    A

    more than 4.000 mg of acetaminophen in 2 days

    B

    together with other drugs containing aspirin

    C

    3 or more carbonated water everyday

    D

    with other products containing the same ingredients

    Pembahasan:

    Terjemahan dari teks dan pertanyaan di atas adalah:

    Perhatikan gambar berikut dan jawab pertanyaannya.

    Peringatan

    Peringatan penyakit liver: Produk ini mengandung asetaminofen. Kerusakan hati yang parah akan terjadi jika Anda mengonsumsi

    • lebih dari 4.000 mg asetaminofen dalam 24 jam
    • dengan obat lain yang mengandung asetaminofen
    • 3 atau lebih minuman beralkohol setiap hari saat menggunakan produk ini

    Waspada untuk alergi: Asetaminophen dapat menyebabkan reaksi kulit yang parah. Gejala mungkin termasuk:

    kulit memerah, lecet, ruam

    KEKUATAN LEBIH

    Acetaminophen Caplets, 500 mg

    Pereda nyeri;

    Peredam demam

    Bebas aspirin

    Untuk orang dewasa

    100 CAPLETS

    Bahan aktif (di setiap kaplet)

    Asetaminofen 500 mg

    Tujuan --> Pereda nyeri / peredam demam

    Penggunaan

    meredakan rasa sakit ringan sementara karena: sakit kepala, sakit otot, sakit punggung, nyeri radang sendi ringan, flu biasa, sakit gigi, kram pramenstruasi dan menstruasi, mengurangi demam.

    Organ hati kita akan lebih buruk jika kita mengonsumsi ....

    Terjemahan dari pilihan jawaban di atas adalah:

    • more than 4.000 mg of acetaminophen in 2 days – lebih dari 4.000 mg asetaminofen dalam 2 hari
    • together with other drugs containing aspirin – bersama dengan obat lain yang mengandung aspirin
    • 3 or more carbonated water everyday – 3 atau lebih air berkarbonasi setiap hari
    • with other products containing the same ingredients – dengan produk lain yang mengandung bahan yang sama

    Soal di atas menanyakan tentang hal apa yang membuat kondisi hati kita memburuk berdasarkan label di atas. Hal ini terdapat pada bagian "warning" yang menyebutkan ada 3 peringatan agar tidak memperparah kondisi hati. Untuk menjawab soal ini mari kita analisis pilihan jawaban satu per satu.

    • Pilihan "more than 4000 mg of acetaminophen in 2 days" salah karena pada bagian peringatan disebutkan in 24 hours bukan 2 days. Karena 2 days = 48 hours.
    • Pilihan "together with other drugs containing aspirin" salah karena tidak disebutkan oleh teks di atas.
    • Pilihan "3 or more carbonated water everyday" salah karena pada bagian peringatan disebutkan alcoholic drinks, bukan minuman berkarbonasi.
    • Pilihan "with other products containing the same ingredients" benar karena pada bagian peringatan disebutkan kita tidak boleh mengonsumsi dengan produk lain yang mengandung asetaminofen.

    Jadi kondisi hati akan memburuk apabila kita mengonsumsi produk ini dengan produk yang mempunyai komposisi bahan sama (with other products containing the same ingredients).

    10.

    Look at the following label and answer the question.

    Source: fda.gov

    The following statements are true based on the text, except ....

    A

    People are expected to drive carefully and safely after consuming the products.

    B

    The product should be prescribed by a doctor if consumers have glaucoma or are about to deliver a baby.

    C

    Those who drink tranquillizers before taking this medicine might get excessive drowsiness.

    D

    The product doesn't have any side effect as it is prescribed by a health professional.

    Pembahasan:

    Terjemahan dari bacaan dan pertanyaan di atas adalah:

    Tanyakan kepada dokter atau apoteker sebelum menggunakan jika Anda mengonsumsi obat penenang atau pereda nyeri.

    Saat menggunakan produk ini

    ■ Anda mungkin mengantuk ■ hindari minuman beralkohol

    ■ alkohol, obat pereda nyeri, dan obat penenang dapat meningkatkan rasa kantuk

    ■ berhati-hati saat mengendarai kendaraan bermotor atau mengoperasikan mesin

    ■ rasa mendebarkan dapat terjadi, terutama pada anak-anak

    Jika hamil atau menyusui, tanyakan kepada ahli kesehatan sebelum menggunakan. Jauhkan dari jangkauan anak-anak. Jika terjadi overdosis, dapatkan bantuan medis atau hubungi Pusat Kendali Racun segera.

    Petunjuk Penggunaan

    • dewasa dan anak-anak 12 tahun ke atas - minum 2 tablet setiap 4 hingga 6 jam: tidak lebih dari 12 tablet dalam 24 jam
    • anak-anak 6 tahun hingga di bawah 12 tahun - minum 1 tablet setiap 4 hingga 6 jam; tidak lebih dari 6 tablet dalam 24 jam
    • anak di bawah 6 tahun - tanyakan kepada dokter

    Pernyataan berikut ini benar berdasarkan pada teks, kecuali ....

    Terjemahan dari pilihan jawaban di atas adalah:

    • People are expected to drive carefully and safely after consuming the products — Orang-orang diharapkan mengemudi dengan hati-hati dan aman setelah mengonsumsi produk-produk tersebut
    • The product should be prescribed by a doctor if consumers have glaucoma or are about to deliver a baby — Produk harus diresepkan oleh dokter jika konsumen memiliki glaukoma atau akan melahirkan bayi
    • Those who drink tranquillizers before taking this medicine might get excessive drowsiness — Mereka yang minum obat penenang sebelum minum obat ini mungkin akan merasakan kantuk berlebihan
    • The product doesn't have any side effect as it is prescribed by a health professional — Produk ini tidak memiliki efek samping karena ini sudah diresepkan oleh tenaga kesehatan

    Soal ini menanyakan pernyataan mana yang tidak sesuai dengan label di atas. Label di atas merupakan label dari produk obat-obatan. Untuk menjawab soal ini, mari kita analisis satu per satu pilihan jawaban yang diberikan.

    • People are expected to drive carefully and safely after consuming the products ⟶ Pilihan ini benar karena pada teks dituliskan "be careful when driving a motor vehicle or operating machinery" yang mana pengguna harus berhati-hati ketika menyetir karena efek samping dari obat ini adalah rasa kantuk.
    • The product should be prescribed by a doctor if consumers have glaucoma or are about to deliver a baby ⟶ Pilihan ini benar karena pada teks dituliskan "If pregnant or breast-feeding, ask professional help" dan "ask a doctor before use if you have glaucoma" yang mana menunjukkan bahwa pengguna harus berkonsultasi ke doktor sebelum mengonsumsi obat ini.
    • Those who drink tranquillizers before taking this medicine might get excessive drowsiness ⟶ Pilihan ini benar karena pada teks dituliskan "alcohol, sedatives, and tranquilizers may increase drowsiness" yang bermakna bahwa bagi mereka yang mengonsumsi obat penenang sebelum meminum obati ini akan merasakan rasa kantuk yang berlebihan.
    • The product doesn't have any side effect as it is prescribed by a health professional — Pilihan ini salah karena pada teks dituliskan "You may get drowsy" yang bermakna bahwa produk ini menyebabkan rasa kantuk yang merupakan efek samping dari produk tersebut.

    Berdasarkan penjelasan di atas, maka jawaban yang benar dari pertanyaan ini adalah "The product doesn't have any side effect as it is prescribed by a health professional".

    Daftar dan dapatkan akses ke puluhan ribu soal lainnya!

    Buat Akun Gratis